EVALUASI POTENSI INTERAKSI OBAT ANTIDIABETIK ORAL PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT ISLAM FATIMAH CILACAP

SITI, NURJANAH (2022) EVALUASI POTENSI INTERAKSI OBAT ANTIDIABETIK ORAL PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT ISLAM FATIMAH CILACAP. Other thesis, Universitas Al-Irsyad Cilacap.

[thumbnail of 1. COVER DAN PENGESAHAN.pdf] Text
1. COVER DAN PENGESAHAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (331kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (36kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (110kB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (268kB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (187kB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (281kB)

Abstract

Diabetes Melitus adalah penyakit yang ditandai dengan peningkatan kadar glukosa dalam darah yang diakibatkan oleh gangguan sekresi maupun kerja pada insulin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola pengobatan dan potensi interaksi obat yang terjadi pada pengobatan pasien Diabetes Melitus Tipe 2 rawat jalan di Rumah Sakit Islam Fatimah Cilacap. Jenis penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan desain cross sectional dan pengambilan data secara retrospektif serta pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling yang menetapkan kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis data menggunakan aplikasi Microsoft Excel dan potensi interaksi obat dievaluasi menggunakan aplikasi Medscape, Drugs.com, dan jurnal yang sesuai dengan penelitian. Hasil data penelitian menunjukan bahwa dari 435 populasi didapatkan 224 sampel. Hasil penelitian ini adalah jenis kelamin pasien terbanyak, yaitu perempuan sebanyak 142 (63,39%), kelompok usia terbanyak adalah usia 56-65 tahun sebanyak 65 (45,77%). Penggunaan Obat Antidiabetik Oral terbanyak adalah metformin sebanyak 203 pasien (39,49%), sedangkan Obat Antidiabetik Oral Kombinasi terbanyak adalah glimepiride dan metformin sebanyak 104 (46,42%). Mekanisme interaksi obat terbanyak adalah kategori unknow sebanyak 160 (57,97%) dan tingkat keparahan interaksi terbanyak adalah kategori monitor closely sebanyak 154 (55,8%). Hasil tersebut diharapkan Rumah Sakit dapat melakukan monitoring terkait pengobatan pasien Diabetes Melitus Tipe 2 sehingga lebih optimal.

Kata kunci: Diabetes Melitus Tipe 2, Antidiabetik Oral, Interaksi Obat

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Farmasi
Depositing User: Pustakawan UNAIC
Date Deposited: 16 Dec 2022 07:05
Last Modified: 16 Dec 2022 07:06
URI: http://repository.universitasalirsyad.ac.id/id/eprint/141

Actions (login required)

View Item
View Item