ANJAR SULISTIYONO, ANJAR SULISTIYONO (2024) PENGARUH TERAPI DZIKIR TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PRE OPERASI ORIF DI INSTALASI BEDAH SENTRAL RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) CILACAP TAHUN 2023. Other thesis, Universitas Al-Irsyad Cilacap.
ABSTRAK.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (185kB)
BAB I.pdf
Download (350kB)
BAB II.pdf
Download (474kB)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (483kB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (364kB)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (364kB)
Bab-6.docx
Restricted to Repository staff only
Download (58kB)
COVER & PENGESAHAN.pdf
Download (705kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (258kB)
LAMPIRAN.pdf
Download (4MB)
Abstract
Intervensi medis pembedahan dapat menimbulkan kecemasan pada pasien. Kecemasan (ansietas) adalah respon psikologik terhadap stres yang mengandung komponen fisiologik dan psikologik.Saat menjalani pre operasi tentunya pasien akan mengalami kecemasan. Salah satu cara untuk mengurangi tingkat kecemasan dengan memberikan terapi dzikir yang mempunyai efek relaksasi. Pasien yang merasakan kecemasan pre operasi orif perlu untuk ditangani, karena dapat mempengaruhi postoperative outcomes. Terapi yang dapat diberikan untuk mengurangi rasa cemas adalah terapi psikoreligius salah satunya adalah Dzikir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi dzikir terhadap tingkat kecemasan pada pasien pre operasi orif di Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain quasi eksperimen menggunakan rancangan pretest post test with control group design terhadap 15 pasien kelompok intervensi dan 15 pasien kelompok kontrol yang diambil menggunakan metode purposive sampling. Instrumen untuk mengukur kecemasan menggunakan Depression Anxiety and Stress Scale (DASS-21). Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji Wilcoxon dan uji Mann Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan tingkat kecemasan pasien pre operasi orif di ruang Instalasi Bedah Sentral (IBS) RSUD Cilacap pada kelompok intervensi sebelum dan sesudah diberikan intervensi terapi dzik ir (z = -3,440, pv = 0,001), tidak ada perbedaan tingkat kecemasan pasien pre operasi orif pada kelompok kontrol sebelum dan sesudah intervensi (z = -1,414, pv = 0,157). Tidak ada perbedaan tingkat kecemasan pasien pre operasi orif sebelum intervensi pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol (z = -0,855, pv = 0,392). Ada perbedaan tingkat kecemasan pasien pre operasi orif sesudah intervensi pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol (z = -3,899, pv = 0,000, α = 0,05). Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu mengetahui ada Pengaruh Terapi Dzikir Terhadap Tingkat Kecemasan Pada Pasien Pre Operasi Orif Di Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit Umum Daerah (Rsud) Cilacap Tahun 2023.
Kata Kunci : Pengaruh, Dzikir, Kecemasan, Pre Operasi, ORIF
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@universitasalirsyad.ac.id |
Date Deposited: | 22 Oct 2024 03:58 |
Last Modified: | 22 Oct 2024 03:58 |
URI: | http://repository.universitasalirsyad.ac.id/id/eprint/150 |